4 Sekolah Mewakili Kebumen Untuk Mengikuti Lomba FLS2N SD Tingkat Provinsi
4 Sekolah Mewakili Kebumen Untuk Mengikuti Lomba FLS2N SD Tingkat Provinsi
Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen mengikuti Kegiatan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Provinsi Jawa Tengah FLS2N SD Tingkat Provinsi Jawa Tengah bertempat di Taman Budaya Jawa Tengah, Jl. Ir. Sutani 57 Kentingan, Jabres, Surakarta (27-28/08/2017).
Kegiatan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional bertujuan untuk
memberikan wadah berkreasi dengan menampilkan karya kreatif dan inovatif
peserta didik sekolah dasar dengan mengedepankan sportivitas dalam
pengembangan diri melalui kegiatan sesuai dengan minat, bakat dan
kemampuannya.
Terdapat Empat cabang lomba yaitu Baca Puisi, Pantomim, Nyanyi Tunggal, Tari. Peserta yang mewakili adalah juara 1 tingkat Kabupaten Kebumen yaitu Cindy Claudia Putri dari SDN 4 Jatijajar Ayah (Baca Puisi), Aulia Githa Wijayanti SDN Tanjungsari Kutowinangun (Pantomim), Al Diva Salsabila SDN 1 Waluyorejo Puring (Nyanyi Tunggal), Hesnawati Nurlaely Rahayu, Fernanda Regitania, Adhinda Dhisa Salsabela SDN 2 Gombong (Tari).