Sosialisasi dan Peluncuran E-Sarpras
Sosialisasi dan Peluncuran E-Sarpras
Rabu, 11 Juli 2018 bertempat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen dilaksanakan peluncuran Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan Jenjang Pendidikan Sekolah Dasar. Peluncuran dilakukan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen Drs. H. Sudirman mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen yang dihadiri oleh Pejabat Sruktural di Lingkungan Dinas Pedidikan Kabupaten Kebumen, OPD terkait, Kepala UPT Dinas Pendidikan Unit Kecamatan se Kabuapten Kebumen, Perwakilan Sekolah Dasar se Kabupaten Kebumen dan Staf Dinas Pendidikan Kabupaten.
Dalam sambutannya Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen menyampaikan bahwa Dinas Pendidikan merupakan OPD yang mengelola sarana dan prasarana yang besar di Pemerintah Kabupaten Kebumen, untuk itu diperlukan langkah strategis dalam rangka penanganan sarana dan prasarana tersebut. Sebagai gambaran, jumlah satuan pendidikan untuk jenjang Sekolah Dasar adalah 802 SD, dengan jumlah total ruang kelas sebanyak 5.225 ruang, perpustakaan 566 ruang, ruang UKS 490 ruang, WC guru 1.091 ruang, dan WC Siswa 1.272 ruang belum termasuk sarana dan prasarana penunjang lainnya. Sehingga diperlukan pengeloaan data yang baik sehingga data yang tersaji menjadi valid dan real time yang digunakan untuk pengambilan keputusan berkait dengan penangan sarana dan prasarana agar lebih dapat tepat sasaran dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Lebih lanjut dikatakan bahwa agar verifikasi dan validasi dapat dilaksanakan secara cepat, tepat dan terdokumentasi dengan baik perlu memanfaatkan teknologi informasi yaitu berupa aplikasi sistem informasi manajemen berbasis online. Penggunaan Aplikasi online ini akan menghasilkan data yang valid dan realtime sebagai pendukung pengambilan keputusan terkait dengan pelaksanaan bantuan sarana dan prasarana pendidikan di Kabupaten Kebumen.
Aplikasi ini merupakan sebuah inovasi dalam proyek perubahan peserta Diklatpim IV Angkatan 8 Tahun 2018 dengan judul “E-Sarpras : Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan Jenjang Sekolah Dasar pada Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen ”.
Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan paparan tentang gambaran umum E-Sarpras oleh Bahrun Munawir, S.STP. M.Si. Kepala Bidang Sarana dan Prasarana dan Sosialisasi oleh Binmas Catur Wibowo Kasi Sarpras PAUD, SD. Dikmas dan Kebudayaan selaku project leader.