Bimtek Pendayagunaan Dapodik SD untuk PPDB Online dan Zonasi Pendidikan Tahun 2019

Bimtek Pendayagunaan Dapodik SD untuk PPDB Online dan Zonasi Pendidikan Tahun 2019
Bertempat di SMP Negeri 7 Kebumen, Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen melaksanakan kegiatan Bimtek Pendayagunaan Dapodik SD untuk PPDB Online dan Zonasi Pendidikan Tahun 2019 pada hari Sabtu dan Minggu, (4-5/5/19). Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Kegiatan DPA Tahun 2019 dan persiapan PPDB sesuai Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 51 Tahun 2018 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru.
Peserta dari operator koordinator wilayah 26 kecamatan dan operator sekolah tingkat dasar se kabupaten kebumen yang dibagi menjadi 2 sesi setiap harinya. Untuk sesi pertama pagi sampai dengan siang, sesi kedua siang sampai dengan Sore.
Hadir narasumber dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI yaitu Bapak Yudhantara Bayu, dan Bapak Ciptian. Pembicara menyampaikan tentang pentingnya pemanfaatan Dapodik dan Praktik cara inputing data peserta didik yang digunakan untuk kebutuhan Zonasi PPDB Online yaitu Lintang dan Bujur pada Aplikasi Dapodik.
Pada kegiatan ini terdapat sesi tanya jawab yang didalamnya untuk menyamakan persepsi dalam rangka mensukseskan regulasi PPDB Online dengan sistem Zonasi. Pada Pembukaan Kegiatan ini di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen yang diwakili oleh Subbag Perencanaan Drs. Arifin, yang pada saat penyampaiannya menyampaikan harapannya operator dapat merealisasikan dan menerapkan di Dapodik Sekolah sehingga menjadikan data yang valid dan dapat diambil untuk pendayagunaan kebijakan pemerintah.